Simple is better. Istilah ini sepertinya berlaku bagi banyak hal di dalam kehidupan, termasuk di dunia arsitektur. Hal ini dibuktikan dengan popularitas rumah sederhana yang digemari oleh banyak orang karena dianggap lebih cocok dengan gaya hidup modern yang serba dinamis.
Nah, buat kamu yang berencana membangun hunian simpel, tapi menawan, berikut ada sejumlah inspirasi gambar rumah sederhana untuk dijadikan referensi hunian impian. Untuk mengetahui selengkapnya, mari kita simak inspirasi gambar rumah sederhana berikut ini!
Gambar Rumah Sederhana dengan Atap Miring
Buat kamu yang ingin membangun hunian sederhana tapi unik dan beda dari hunian kebanyakan, kamu bisa mencontek gambar rumah sederhana dengan atap miring yang satu ini. Tampil dengan atap miring yang dapat mengendalikan suhu di dalam rumah sehingga lebih sejuk, gambar rumah sederhana ini pun dilengkapi dengan banyak bukaan kaca yang dapat memaksimalkan pencahayaan alami. Itulah yang membuat gambar rumah sederhana ini tak sekadar trendi dan cocok diadopsi oleh kamu yang ingin tampil beda, tapi juga membuatmu dapat menghemat lebih banyak energi!
Gambar Rumah Sederhana Serba Putih
Jika kamu ingin menciptakan hunian yang terkesan bersih dan terawat, maka gambar rumah sederhana yang didominasi warna putih ini sangatlah cocok untuk diadopsi. Dibangun dengan struktur bangunan yang simetris dengan perpaduan bingkai hitam pada pintu dan jendela, gambar rumah sederhana ini juga berhasil memberikan kesan modern yang apik.
Gambar rumah sederhana ini cocok dibangun di area lahan terbatas. Bisa juga dipadukan dengan berbagai elemen, seperti tanaman hias dan batu alam sehingga menimbulkan kesan alami yang menyegarkan pada hunian.
Gambar Rumah Sederhana dengan Material Kayu
Buat kamu yang ingin menciptakan hunian simpel tapi tidak terkesan kaku, gambar rumah sederhana ini bisa dijadikan inspirasi! Dengan dominasi kayu pada bagian eksterior bangunan, gambar rumah sederhana ini berhasil memberikan kesan hangat, tapi tetap alami.
Jika tertarik mewujudkan gambar rumah sederhana ini, kamu bisa memaksimalkan tampilan rumah agar lebih estetik dengan memilih cahaya lampu yang sesuai. Jangan lupa tingkatkan juga privasi hunian dengan memasang pagar yang terbuat dari material senada serta memasang tirai pada jendela.
Gambar Rumah Sederhana dengan Perpaduan Kayu dan Beton Ekspos
Tampil estetik, gambar rumah sederhana yang satu ini memadukan elemen kayu pada bagian atas dan beton ekspos pada bagian bawah. Meskipun rancangan gambar rumah sederhana ini bergaya kaku, tapi penggunaan dua material tersebut memberikan kesan santai.
Selain itu, hunian ini pun terkesan sangat mewah meskipun biaya yang dikeluarkan tidak terlalu banyak. Hal tersebut karena penggunaan material kayu yang cenderung mahal tidak digunakan pada seluruh elemen bangunan dan penggunaan dinding beton ekspos di lantai bawah bangunan pun tidak memerlukan finishing yang menggunakan lapisan cat.
Gambar Rumah Sederhana Berwarna Gelap
Ingin tampilan hunian yang mewah? Kalau begitu, gambar rumah sederhana ini sangat pas untuk kamu wujudkan! Ya, dengan skema warna gelap yang dapat mencuri perhatian, hunian ini sangat berhasil memberikan kesan elegan dan modern.
Jika tertarik mengadopsi gambar rumah sederhana ini, kamu bisa mencoba untuk mengaplikasikan warna gelap, seperti cokelat tua ataupun hitam. Selain itu, kamu juga bisa memadukan berbagai elemen, seperti kayu, batu alam, ataupun dekorasi berupa tanaman hias outdoor sehingga hunian terkesan lebih hidup.
Bagaimana tertarik untuk memiliki desain rumah nuansa Islami seperti di atas?
Yuk segera hubungi Alindra Desain dan klik Order Jasa.
Jangan lupa baca inspirasi desain lainnya di Blog kami yah
sumber : dekoruma